Penilaian Akhir Semester Genap Tahun Ajaran 2021/2022

Penilaian Akhir Semester

SMK Negeri 1 Tanjung Palas melaksanakan kegiatan Penilaian Akhir Semester Genap tahun pelajaran 2021/2022 (Senin, 06 Juni 2022). Penilaian Akhir Semester (PAS) merupakan kegiatan rutin setiap akhir semester ganjil maupun genap yang bertujuan untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik selama satu semester.

Kegiatan PAS diikuti oleh seluruh siswa SMK mulai dari kelas X,XI,dan XII. PAS dilaksanakan selama 5 hari mulai Tanggal 6 Juni s.d 10 Juni. Kegiatan PAS dilaksanakan dengan cukup lancar, dimulai dari jam 07.30 peserta didik sudah hadir diruang kelas yang sudah ditentukan. Para peserta PAS menggunakan smartphone masing-masing untuk mengerjakan soal PAS dengan cara memasukkan username dan password masing-masing peserta.

Hasil PAS selanjutnya diolah dan di analisis untuk mengetahui ketuntasan belajar peserta didik. Hasil penilaian ini dapat dimanfaatkan untuk program remidial, pengayaan dan pengisian rapor sesuai dengan kurikulum

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *